Kamis, 20 Maret 2014

Wali Kota Bandung Protes Fotonya Dipakai untuk Kampanye PKS

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Wali Kota Bandung Ridwan Kamil menegaskan, lima belas partai politik peserta Pemilihan Umum 2014 dilarang memakai foto dirinya dalam alat peraga kampanye.

Hal tersebut, menyusul penggunaaan foto wali kota yang akrab disapa Emil itu,  oleh Partai Keadilan Sejahtera (PKS).
Gara-gara peristiwa itu, Emil juga diprotes oleh lima partai politik. Namun, ia menilai protes tersebut "salah alamat".
"Pemasangan foto kepala daerah pelanggaran dan protesnya ke KPU, kenapa ke saya," ujar Emil saat dihubungi melalui telepon selulernya, Senin (17/3/2014).
Menurut Emil, dirinya sudah minta kepada partai pengusung jangan memasang foto wali kota karena tidak akan menjadi jurkam dan tidak mengambil cuti.
"Saya sudah tegaskan dari semula, untuk menjaga kondusif  Kota Bandung, saya tidak menjadi jurkam partai mana pun," ujar Emil.
Emil juga minta kepada dinas terkait, untuk menertibkan spanduk-spanduk yang dipasang di pohon.
Dikonfirmasikan secara terpisah, Ketua Pemenangan PKS Haru Suandharu, yang juga Ketua Komisi A DPRD Kota Bandung mengatakan, pemasangan foto wali kota tampaknya inisiatif relawan.
"Nanti saya cek dulu, kenapa protes. Terus bagaiaman dengan Partai Demokrat yang pasang foto SBY dan PDIP yang di mana-mana pasang foto Jokowi. Kok tidak diprotes," ujar Haru singkat. (tsm)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar