Selasa, 18 Februari 2014

Ridwan Kamil: Ibu Risma, please jangan mundur

MERDEKA.COM. Wali Kota Bandung Ridwan Kamil meminta dengan sangat kepada Tri Rismaharini (Risma) untuk tak mundur dari jabatan Wali Kota Surabaya. Pria yang akrab disapa Emil itu mengaku mengidolakan sejak Risma masih di Dinas Pertamanan kota pahlawan tersebut.

"Saya tidak ingin (pengunduran Risma) terjadi, saya tahu Ibu Risma dia adalah idola saya. Sebagai sesama wali kota, saya memahami tekanan situasi politik itu seperti apa, jadi please jangan mundur," kata Emil di Balai Kota Bandung, Selasa (18/2).

Menurut Emil, Risma merupakan sosok yang patut dijadikan contoh pada wali kota di Indonesia. Konsistensi dan ketegasan, lanjut Emil, yang ditunjukkan oleh Risma diharapkan mampu membenahi Surabaya.

"Saya itu banyak belajar waktu beliau masih di Dinas Pertamanan, orangnya konsisten dan tegas," jelas dia.

Seperti diketahui, Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini dikabarkan telah melayangkan surat mundur dari jabatannya ke DPRD Surabaya dengan alasan tidak cocok dengan Wakilnya Wisnu Sakti Buana. Risma tidak terima lantaran proses pemilihan wakil wali kota dianggap tidak sesuai prosedur.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar