Senin, 29 September 2014

Giman Tagih Janji Amien Rais Kalau Jokowi Menang Mau Jalan Kaki ke Jakarta

TRIBUNNEWS.COM, YOGYA - Giman, pria kelahiran 1976 asal Kelurahan Gadang, Kecamatan Sukun, Kota Malang, memenuhi nazarnya untuk berjalan kaki dari kampung halamannya, menuju Jakarta menemui Jokowi. Pasalnya,  mantan walikota Solo itu menjadi presiden.Sejak keberangkatannya pada 21 September 2014, Giman yang berpakaian seadanya berupa celana jeans, kaus, dan topi bertuliskan "Jokowi for Presiden", sampai di Yogyakarta pada Senin (29/9/2014) pagi.
Dia disambut anggota FPDIP DPRD Kota Yogyakarta sekitar pukul 07.00. Perjalanan dari Malang, melalui Nganjuk, Ngawi, Sragen, Solo, menurutnya, tidak terlalu melelahkan. Ditemui di DPRD Kota, Giman mengaku hendak menjemput Amien Rais di rumahnya di Sleman, menagih janjinya yang pernah menyatakan hendak berjalan kaki jika Jokowi menjadi presiden.
"Saya tagih, ajak bareng berjalan ke Jakarta ketemu Jokowi," kata penjual kue putu beranak empat itu. Selain itu, di Jakarta Giman ingin menyampaikan harapannya kepada Jokowi agar anak-anak Indonesia bisa bersekolah semua.
Siang ini, sekitar pukul 11.00, Giman melanjutkan perjalanan dari DPRD Kota ke rumah Amien Rais di Sawitsari Sleman
Laporan Reporter Tribun Jogja, Yoseph Hary W

Tidak ada komentar:

Posting Komentar